Selasa, 05 Juli 2011

Dear the Greatest Power Owner.....

0 komentar
Dulu , kupikir hidup sendiri itu enak. Mengasyikkan gak ada yang mencampuri hidupku. Hidup dengan situasi dan kondisi yang baru. Jauh dari orang” yang dari dulu ada di sampingku(sampe bosen liatnya hehe). Sepertinya seru.
Tapi ternyata smua tak semudah dan seindah ku kira. Pikiran seperti itu hanya pikiran tak bertanggung jawab yang muncul saat aku benar” kacau. Bosan dengan rutinitas di rumah tanpa aktivitas, alias nganggur. Ditambah dengan segudang kekecewaan dan penyesalan yang tak berarti. Kenapa penyesalan selalu datang belakangan????? kenapa kompak banget sih mereka?? Datang bersamaan di saat paling penting untuk masa depanku. Dan sayangnya aku kalah. Termakan oleh rasa kecewa dan menyesal. Terus menerus membayangiku dan menghantuiku tanpa solusi. Tanpa pikiran jernih yang menyertaiku. Alhasil,,,,hanya merasa kecewa dan menyesal tanpa menghasilkan gebrakan apapun. Harusnya aku bangkit dari semua itu. Tapi yang ada di pikiran ku hanyalah bagaimana aku bisa menjauh dari semua ini. Aku ingin pergiii....... perrgiii....dan pergi...........
Entah, ini jalan yang memang Kau pilihkan untukku, menjadi yang terbaik untukku,,,, atau Kau hanya memenuhi keinginanku untuk kabur dari kenyataan ku????
Aku disini sekarang. entah kusadari atau tidak. Kenyataannya aku ada disini sejak 6 bulan lalu. Terkadang, aku merasa hanya mengikuti takdir yang sedang berjalan. Sampai ketika takdir membawaku sampai tempat ini pun aku mengikutinya. Semakin lama, semakin membuatku bertanya dan berfikir. Memaksaku untuk berfikir lebih tepatnya. Kenapa aku sampai disini???? Apa tujuan ku sebenarnya?? Apa langkahku selanjutnya???? Sesuatu yang tak sempat terfikir olehku dulu. Sebelum aku sampai di tanah orang ini. Hidup sekedar menjalani takdir, tanpa visi dan misi nyata.
Beruntung Kau pertemukan aku dengan sahabat yang menyadarkanku. Membangunkan aku dari tidur panjang. Perantaramu untuk menyadarkanku. Agar aku tak terlalu lama dalam skenario takdir statis tanpa modifikasi. (watttawww bahasane....). Kini, ku paksa otakku berfikir. Apa yang akan aku lakukan untuk perubahan masa depan dengan keberadaan ku disini???
Pahit, sepahit brotowali. Belum juga aku menemukannya. Hidupku disini hampa dan ngambang ku rasa. Dari dulu hidup tanpa prinsip. Aku hidup begitu teratur, menurut pada takdir. Gak kreatif, terlalu cemen untuk sedikit merubah takdir. Selalu menjadi orang baik dengan mencari zona aman (baik/lugu/bodoh??? Entahlah..damn!!)
Tapi Kalo bodoh kayanya gak deh. Buktinya aja raportku dari SD sampe SMA gak pernah beranjak dari peringkat 3 besar. Berarti gak bodoh lah.... hehe. Kalo kurang cerdas,,,, itu saya akui. T_T. Bahkan mungkin dari dulu di mata kakak dan simbokku aku “bocah ra tonjo” (maybe....or in fact....????). entah kalo dibahasa indonesiakan apa. Atau mungkin gara” aku terlalu manja ya??? Jadi serba gak tau n gak bisa ngapa”in. Pedih memang ketika ada yang menganggapku seperti itu. Sebegitu gak “tonjo”nya kah aku??? Apakah aku terlalu bodoh sehingga tak ada yang berani mempercayakan bahwa aku bisa???
Atau mungkin aku terlalu lugu?? Sebenarnya lugu itu seperti apa??? Kenapa ada yang menganggapku begitu lugu?? Katanya sih dari tampangku uda kliatan lugu. Benarkah????? Owh My God....
Kalau baik,,, semua orang mengakuinya....hahaha narsis mode on,..... gak lah.... baik dari segi apa dulu... Kalo jaman skolah dulu dibilang baik karna gak suka aneh”, gak berani nglanggar aturan,, kecuali telat berangkat sekolah. Gmana lagi, namanya juga siswa telatan...hehe. dilingkungan rumah, baik karna selalu kliatan nurut orang tua...gak suka keluyuran,,gak suka aneh”... well.... seperti apapun aku bersyukur dan berterima kasih pada kedua orangtuaku, karna mereka aku bisa merasakan hidup di dunia ini. Bisa bertemu dengan orang” yang menyayangi dan mencintaiku. Bisa melakukan hal” seru. Termasuk telah menurunkan padaku sifat” yang aku miliki saat ini. Meski sering aku mengumpat karna sifat yang sebenarnya tak kusuka yang ada pada diriku. Terkadang bagaikan menjadi orang lain di dalam diri ini. Yang begitu membenci diriku.
Mungkin, Istilah kerennya aku gadis yang masih mencari jati diri. Aku belum kenal betul siapa dan seperti apa diriku. Aku tak tau apa yang benar” aku inginkan, yang benar” aku sukai, yang benar” ingin aku capai, yang benar” menjadi fokus perjuanganku......
Hmmmm....Aku tau,, secara religius...7an setiap umat didunia ini adalah beribadah mencari ridhoNya. Tapi aku tak tau,,,apa yang menjadi RidhoMu untuk masa depanku Yaa Rahman..... beri aku petunjukMu Yaa Hadi.. Kenapa semakin lama aku disini, hanya keinginan untuk kembali pulang yang memenuhi otakku?? Aku benar” memohon bimbinganMu.... agar keberadaanku disini tak sia-sia. Agar keberadaanku disini menjadi bagian dari kesuksesanku. Menjadi langkah awal untuk masa depan yang lebih baik lagi..
Banyak sekali yang ingin aku capai. Benarkah aku ingin pulang sedangkan aku belum memperoleh apapun. Belum bisa memberikan apa-apa untuk orang yang kucinta?? Aku ingin membahagiakan keluargaku. Aku ingin melihat kedua orangtuaku tersenyum bahagia tanpa duka derita. Ingin ku ganti cucuran keringat mreka selama ini dengan indahnya masa tua mereka. Aku ingin keluargaku hidup layak. Itulah keinginan dari hati terdalamku wahai Sang Maha berkuasa dan Berkehendak. Hanya saja, belum ku temukan cara untuk mewujudkan itu smua. Langkah apa yang harus kutempuh??? Apakah jalan yang kini ku tapaki akan membawa andil untuk mewujudkan itu smua?? Atau haruskah aku merubah haluan, mengganti arah melewati jalan lain??? Sungguh hanya Kau Yang Maha Tahu Yaa Rabb... Hamba kini kehilangan keyakinan dalam berjalan.... kehilangan kekuatan.... karena itu beri aku petunjuk Mu... bimbing lah langkah kakiku..... Hanya padaMu aku memohon dan meminta petunjuk,,,
Beri aku petunjukMu.. apa yang harus aku lakukan sekarang??????

Wahai dzat yang Maha Melindungi, kami berlindung kepadamu dari segala penyakit, baik yang mendera raga kami maupun hati kami. Lindungi kami dari sifat riya’, tinggi hati, sombong, angkuh, egois, takabur, iri, dengki, tamak, serakah, isrof, dan segala perilaku tercela. Jauhkan kami dari rasa rendah diri, pesimis, pengecut, bakhil, kikir. Jadikan kami HambaMu yang senantiasa taat kepadaMu. Yang selalu berpegang teguh pada tali agamaMu,. Damaikan hati kami, bahagiakan hati kami, , Cukupkan rezeki kami, turunkanlah apabila masi dilangit, keluarkanlah apabila masi di dalam bumi, mudahkanlah apabila sukar, cucikanlah apabila haram, dan dekatkanlah apabila jauh....
Karuniakan kepada kami iman yang kuat, hati yang khusyu’, ilmu yang bermanfaat, keyakinan yang teguh akan segala sesuatu yang benar (menurutMu), amalan sholeh, tetap dalam agamaMu, kebaikan yang berlimpah, ampunan dan kesehatan, kesehatan yang sempurna, serta kesyukuran atas kesehatan kami, dan kecukupan.
Terimalah dan sempurnakanlah sholat kami, shoum kami, ruku’ kami, sujud kami, khusyu’ kami, dan amal ibadah kami....

Minggu, 05 Juni 2011

jangan berhenti mencintaiku....

0 komentar
Yaa Rabb... jalan ini memang tak selalu mulus
Tak selalu terang benderang...
Namun tiap kali aku mulai menapaki kegelapan, hingga tak tau arah...
Alhamdulillah Kau selalu mengirimkan penerang untuk terangi jalan ini....
Ketika jiwaku mulai terasa kering,,,
Kau sirami dengan tetesan” CintaMu....
Melalui perantara dan cara yang selalu menjadi rahasiaMu.....
Melalui sahabat” dan saudara” yang senantiasa mengingatkanku untuk mengingat cintaMu
Untuk mensyukuri Lautan Cinta yang telah Kau anugerahkan...
Melalui butiran” air mata ketika ku sesali perbuatan” burukku..
Ketika kusadari begitu banyak dosaku....
Yaa Hadi... jangan berhenti mengirimkan hidayahMu untuk ku...
Sungguh aku hanya hambaMu yang lemah yang sangat membutuhkan bimbinganMu..
Sangat berharap Rahman dan RahimMu.... Senantiasa menanti perlindungan dan syafaatMu....
Dan sungguh.. Engkaulah sebaik baik penjaga dan Maha Penyayang diantara para penyayang....
I Love U Allah SWT......

Selasa, 24 Mei 2011

make sure my way........

0 komentar
aku rindu kalian teman".......
aku inginkan kehangatan bersama kalian...
kini...smakin hampa rasa hatiku...
arrrggghhhh.................


Tuhan,... tolong aku...
kenapa semakin lama semakin tak yakin dengan jalan yang telah ku tempuh????
kenapa???
salahkah?? atau justru petunjuk bahwa aku harus merubah arah????
aku bingunggg...............
guide me Yaa Rabb.........
Hanya Engkaulah yang tau sgala yang baik dan sgala yang buruk...
beri aku keyakinan jika itu terbaik untukku......

I need You.......
really..... I need You.......

Jumat, 04 Maret 2011

Live must go on.....!!!!!!

0 komentar
“I’m overboard.....n i need your love..... pull me up...
I can’t swim on my own....it’s too much....
Feels like i’m drowning without your love
So throw your self out to me..... my lifesaver........”

Alunan Overbord-nya JB mengisi kesepian malam ini. Pukul 22.51 WIB. Ditemani segelas kopi dan 1 bungkus kacang kulit dua hewan.....^_^ biar gak sebut merk critanya...hehe. mata belum jg terpejam. Padahal badan uda capek banget...pegel” pula... maklum mau pindahan,,jadi dari kemarin musti kemas-kemas......(weleh.... Cuma ngemasin barang sendiri jg..hehe lebay....). Biasanya jam segini uda gak da nyawanya lagi ni. Tumben malem ni masi bisa melek. Setelah ku pikir” ternyata gara” ni kopi.....haha.
Next...JB-Up => (still JB) – that should be me => avrill lavigne-what the hell
Ahh....lagu demi lagu mengalun begitu saja...silih berganti.... tapi baru beberapa baris ini yang tertulis. Eh udah ganti lagi....now playing... Bruno mars – just the way you are... salah satu lagu favorit... asyik aja.... tapi semoga musik-musik yang menemaniku ini tidak melenakanku,,,, hohohoho

Sambil ngerjain sedikit tugas kantor..... jadi gak begitu konsen nulis. So..... malem ini.... tidur agak malem.....lebi malem dari biasanya....sebenarnya ingin ku bagi begitu banyak cerita. Tapi aku bingung mau mulai dari season apa.....  ya uda lah asal pencet keyboard aja....

Tadi sore dapet sms dari temen lama, temen 1 kelas pas kelas 3 smp dulu. Nawarin kerjaan. Seringnya kaya gini ya,,,kalo uda ada baru berdatangan,,,kemarin” pas masi jadi pengacara susahnya cari info kerjaan. Sekarang setelah dapet baru deh berdatangan. so aku tawarin ke temen lain. Eh ternyata temenku nawarin ke temennya laen lagi. Dan ternyata temennya temenku nawarin ke temennya. Hwalalalal ...... gmana ceritanya ni jadinya....Hehehe...bingung sendiri.....
Jadi tawaran berantai... jadi deh temennya temenku yang nawarin ke temennya itu bertransaksi ma aku....Weleh..bertransaksi?? emang jualan???
Terus tak konfirmasikan ma temenku yang nawarin aku tadi . Jadi deh agen penyalur kerja semalam...hehhe
1 yang bikin aku heran. Ternyata yang berminat sama lowker itu kakak kelas di SMK dulu. Yang sempat ku dengar kabarnya beberapa tahun lalu kesuksesannya bisa ngasilin duit berjuta” dalam sebulan di negeri jiran...ngampe pacarnya aja dikirimin jatah bulanan..... weduwwww bayangin aja uda adhemmmmm ayemmmmmm........hehe.. Kebetulan posisi yang di cari di lowker tadi admin. Tepatnya di sebuah bengkel AC. Masak tu orang mau nglamar di posisi itu?? Kirain uda cukup berjaya n gak level ma kerjaan kaya gitu we,,,,,
Setelah ku selidiki...(cieee macam detektif aja...)Kabarnya dia uda 1 tahun ni dirumah,,, sempet kerja juga di sebuah pabrik di daerah situ tapi kena pengurangan karyawan. Sekarang baru nyari” lowker.

Yang aku pertanyakan dari tadi,,benerkah kabar yang ku dengar dulu??? Jika demikian.... terbukti memang benar bahwa manusia tidak selamanya berada di atas angin... kadang” memang harus rela turun menapak tanah..... merasakan panas dan dinginnya tanah di bumi... tak pernah ada yang tau nasib manusia. Tuhan yang menentukan jatuh dan mulianya seseorang. Yang bisa kita lakukan sebagai makhlukNya adalah berusaha sekuat tenaga,,,semampu kita... dan menyerahkan segenap usaha kita padaNya....
Bukannya aku memandang negatif orang tadi...sama sekali tidak. Yang jadi fokus disini adalah bahwa Tuhan menentukan sesuatu sesuai kehendaknya.... manusia tak ada yang tau rencana Tuhan Yang Maha Kuasa. so buat koreksi n pengingat diri kita aja,,gak pantas kita menyombongkan diri...terlena dengan sepoinya angin di atas pohon. Bisa” lumpuh gara” jatoh....terlalu enjoy ma angin diatas sana...ketiduran pules buanget... Juga tak perlu menderita dan merana ketika berada di bawah. Yakinlah tak selamanya kita berada dalam kondisi yang serba kurang dan sulit... asal kita berusaha keras dan sesuai dengan aturanNya.... Cz Tuhan tak akan mengubah nasib suatu kaum melainkan mereka mengubahnya sendiri... manjadda wajadda...Barang siapa bersungguh-sungguh akan berhasil....atas ijinNya.....

Hmmmm.... uda hampir jam 12 malem ternyata.... esok musti kerja lagi..... agenda masih sama...kemas – kemas.... tapi maaf saya gak bisa bantu angkat-angkat ya pak bos... gak ngangkat-angkat aja uda pada sakit ni badan.... hohhoho

Yahhh...beginilah....nasibku saat ini.....jauh dari keluarga,, kadang-kadang harus rela jadi kuli...hihi... ngemasin buku” yang mau dikirim ke relasi... bongkar koli.....cek buku.... bismillah..semoga aku bisa menikmati semua ini.... dan aku berharap tidak selamanya begini dan di sini....suatu saat...aku pasti bisa kembali hidup di tanah kelahiranku... emang benerr...jawa enak buat idup tapi gak enak buat cari uang...hiiihihihi
Aku bermimpi,,,bisa punya penghasilan dari luar jawa tapi aku hidup di jawa...hihihii.... meski agak konyol untuk manusia seukuran aku untuk bermimpi seperti itu,,,,, gak papa lah...bermimpi itu gratis..... ya sudahlah...udah jam 12 malem ni......
Now playing:

Dimanakah cinta yang dulu selalu kau puja...
Dimanakah hati yang dulu pernah kau beri....
Dimankah janji setia yang telah kita...
ikatkan bersama slalu....
Kini semua tlah berlalu....
Tak seperti dulu......


Teng...teng..teng..... cinderella must go now,,,,,,,,hahahaha
Bye....bye.....untuk malam ini.....

Chayyooo b33..............................................................!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!

Jumat, 11 Februari 2011

about maag

0 komentar
Sering mengalami nyeri di ulu hati, mual dan kembung, lebih-lebih bila telat makan atau lagi banyak pe-er? Waspada, kemungkinan kalian termasuk pengidap penyakit maag.? Kalo pertanyaan tentang penyakit maag ini diajukan kepada kalian, sobat muda, wah kayaknya hampir semua tunjuk jari sebagai pengidapnya. Begitu pula bila ditanya siapa yang rajin gosok gigi eh rajin “telat makan� alias pola makan nggak teratur.? Dijamin, hampir tak ketinggalan untuk ikut angkat tangan.

Sobat muda, sakit maag, bukan penyakit yang asing bagi kita. Bahkan demikian akrab dengan kita, dan menjadi bagian dalam kehidupan sehari-hari. Begitu juga dengan yang namanya obat maag, jadi teman setia kita kemana saja.

Tapi, apa kalian ingin terus berakrab-ria dengan penyakit ini? Tentu nggak lah ya.? Masa’ sih bersohib dengan penyakit, rugi dong. Nah, kalau kalian mau putus hubungan dengan sakit maag, kenali lebih dekat penyakit ini, Oke?

Apa sih sakit maag itu?
Sakit maag adalah nama akrab dari salah satu gangguan pada sistem pencernaan kita.? Dalam dunia kesehatan, istilah yang dipakai adalah ulkus peptikum (tukak peptik), yang bisa menyerang lambung maupun duodenum. Lambung dan duodenum adalah bagian dari organ pencernaan kita. Sebagaimana kalian ketahui, sistem pencernaan kita terdiri dari bermacam-macam organ, yang dimulai dari mulut hingga anus. Lambung dan duodenum ini adalah tempat mencerna makanan tahap kedua setelah makanan dicerna di mulut kita. Gangguan or radang pada lambung dan duodenum ini juga disebut sebagai gastritis dari duodenitist.

Bagaimana terjadinya gangguan pada lambung/duodenum? Begini nih ceritanya: Makanan yang masuk ke lambung akan dicerna secara kimiawi dengan bantuan enzim pepsin dan renin serta asam lambung (HCl). Pada orang sehat, terdapat suatu keseimbangan antara enzim dan asam lambung dengan daya tahan mukosa lambung (lapisan lendir pada lambung). Artinya keberadaan enzim dan asam lambung tidak menimbulkan gangguan pada lapisan mukosa lambung. Mereka hidup bertetangga dengan baik, sehingga suasana damai tercipta dalam rongga lambung. Bila terjadi gangguan keseimbangan, maka akan terjadi kerusakan pada mukosa yang menimbulkan rasa sakit (nyeri). Bila gangguan ini terjadi terus menerus, maka terjadi luka pada lapisan mukosa lambung.

Rasa nyeri ini disebabkan oleh rangsangan asam lambung terhadap lapisan mukosa lambung, sehingga ujung-ujung syaraf yang ada padanya lebih peka terhadap rasa nyeri. Rasa nyeri ini biasanya dirasakan di daerah ulu hati dan terasa jelas sehingga bisa ditunjukkan dengan pasti lokasinya. Kadang-kadang nyeri ini dirasakan di dinding dada depan atau bisa juga di punggung. Selain nyeri, rangsangan asam lambung tadi juga mengakibatkan munculnya rasa mual. Nyeri ini akan terasa saat lambung kosong dan hilang setelah diisi makanan.

Gejala khas pada gangguan di duodenum adalah nyeri pada malam hari. Tidak semua penderita sakit maag merasakan adanya keluhan seperti tersebut di atas. Ada juga yang tanpa gejala, tapi tiba-tiba terjadi muntah darah atau buang air besar dengan darah yang menghitam. Oleh karena itu perlu waspada setiap saat. Penyakit ini bisa menyerang siapa saja dan pada semua usia. Karena begitu sering terjadi, maka penyakit ini termasuk salah satu masalah dalam bidang kesehatan.

Apa penyebab sakit maag?
Ada beberapa hal yang menjadikan seseorang bisa terserang radang lambung, antara lain:

a. Pola makan
Orang yang memiliki pola makan tidak teratur mudah terserang penyakit ini. Pada saat perut harus diisi, tapi dibiarkan kosong, atau ditunda pengisiannya, asam lambung akan “mencerna� lapisan mukosa lambung, sehingga timbul rasa nyeri.

b. Jenis makanan
Makanan tertentu akan merangsang dinding lambung, sehingga terjadi radang/luka, seperti makan yang pedas atau asam.

c. Stres emosi
Produksi asam lambung akan meningkat pada keadaan stres, seperti beban kerja yang berlebihan, cemas, takut, atau diburu-buru. Kadar asam lambung yang meningkat ini akan menimbulkan ketaknyamanan pada lambung.

d. Pemakaian obat
Ada obat-obat tertentu yang merangsang dinding lambung, sehingga menimbulkan gangguan keseimbangan dalam lambung. Oleh karena itu obat-obat tertentu, harus dikonsumsi sesudah makan. Beberapa di antaranya adalah obat penghilang rasa sakit dari golongan salisilat dan asam mifenamat (misal aspirin, ponstan). Obat-obat rematik juga termasuk di dalamnya.

e. Adanya penyakit seperti luka bakar, pembedahan gagal ginjal, dan lain-lain.

f. Alkohol dan rokok.

Bahaya yang mengancam
Banyak di atara kita yang menganggap sepele penyakit maag ini. Padahal banyak ancaman serius di balik serangannya. Aktivitas jadi terganggu lantaran nyeri, perih dan mual, adalah satu hal yang pasti. Nah, yang sering tidak disadari adalah akibat lebih lanjut dari penyakit ini. Jika dibiarkan saja tanpa pengobatan, maka radang akan semakin hebat, luka akan makin dalam, lambung akan berdarah. Gawat!

Adanya perdarahan di lambung ini ditandai dengan nyeri yang sangat dan disertai muntah darah atau buang air besar berupa darah yang sudah menghitam. Bila dibiarkan terus maka lambung bisa bocor, luka akan menembus dinding lambung sehingga lambungnya berlubang. Darah akan masuk ke rongga perut dan mengakibatkan rasa nyeri yang sangat hebat. Keadaan ini bisa mengakibatkan kematian.

Ok deh sobat muda, ada baiknya kita waspada terhadap penyakit ini, juga penyakit-penyakit lainnya dong ya. Kalau kita sehat, maka segala aktivitas akan dimungkinkan untuk dilakukan. Memang kesehatan bukan segala-galanya dalam hidup ini, namun memiliki segala-galanya kalau nggak sehat, jadi percuma, nggak bisa menikmatinya. Maka jangan lupa pesan Nabi,Bersegeralah beramal di masa sehatmu, sebelum datang masa sakitmu?